Semarang -- Hari ibu merupakan hari peringatan terhadap peran seorang ibu dalam keluarga maupun dalam lingkungan sosialnya. Hari ibu diperingati sebagai tanda masyarakat Indonesia untuk mengungkapkan rasa sayang dan terima kasih kepada para Ibu.
Dalam rangka memperingati hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember, karyawan dan karyawati Rumah Sakit ST. Elisabeth Semarang mengenakan Baju Nasional adat Jawa Tengah. Hal ini dilakukan dengan harapan agar kita selalu mengingat kasih sayang seorang Ibu yang tanpa syarat dan sepanjang masa. Selain itu diharapkan Rumah Sakit juga dapat melayani pasien dengan sepenuh hati, layaknya seorang ibu dalam melayani dan merawat anaknya.